NEKAF MESE MA ANSAOF...
Home » Produk » NEKAF MESE MA ANSAOF MESE (Membangun Kehidupan Kristen yang Inklusif bagi Atoen Pah Meto)

NEKAF MESE MA ANSAOF MESE (Membangun Kehidupan Kristen yang Inklusif bagi Atoen Pah Meto)

301 Dilihat

Penulis:
Pdt. Dr. Yunus Selan, M.Mis

Editor:
Fredik Melkias Boiliu, M.Pd

ISBN: 978-623-92765-7-7

Jumlah Halaman: 122

Tanggal Publikasi: 11 Juli 2023

Alasan berbelanja di Toko Penerbit Seval
  • Pesanan sebelum jam 2 siang akan diproses dihari yang sama
  • Garansi uang kembali
  • Bisa COD - Bayar setelah barang sampai
Category
Tag, ,

Sinopsis:

Buku ini membahas tentang Nekaf mese ma ansaof mese yang merupakan salah satu budaya di atoen pah meto. Atoen pah meto adalah salah satu suku yang berada di Pulau Timor khususnya di Kabupaten Timor Tengah Selatan. Budaya nekaf mese ma ansaof mese merupakan salah satu budaya yang melekat dalam kehidupan sehari-hari bagi atoen pah meto. Nekaf mese ma ansaof mese artinya sehati, sepikir dalam kehidupan sehari-hari tanpa memandang status sosial.

Penerapan budaya nekaf mese ma ansaof mese dalam kehidupan sehari-hari bagi atoen pah meto selalu mengedepankan budaya mafut nekaf, hanuf nua esu mese, meup tabua, mafit esnok es, panat lais manekat, neklasi, fenekat, mapanat esnok es, nabaubon, oko mama, tof lene, hao muit, futus, nek palsait, manek panaf.

Budaya Nekaf mese ma ansaof mese menjadi ciri khas bagi atoen pah meto. Budaya ini dilakukan dalam kehidupan sehari-hari baik di lingkungan keluarga, masyarakat, gereja dan pemerintah. Selain itu, budaya ini tampak dalam kegiatan seperti acara adat, acara pernikahan, acara kematian, dan acara menyambut orang baru atau pejabat. Budaya ini tidak memandang suku, agama, budaya dan status sosial, sehingga dapat membangun kehidupan Kristen yang inklusif bagi atoen pah meto.

Budaya nekaf mese ma ansaof mese menjadi jati diri atoen pah meto yang tetap dijaga dan dilestarikan, sehingga tidak hilang dikemudian hari. Oleh sebab itu, budaya nekaf mese ma ansaof mese harus di pertahankan dalam kehidupan sehari-hari. Budaya nekaf mese ma ansaof mese terus disampaikan kepada generasi saat ini di lingkungan keluarga, masyarakat, dan gereja untuk dipertahankan dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Reviews

There are no reviews yet.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

NEKAF MESE MA ANSAOF MESE (Membangun Kehidupan Kristen yang Inklusif bagi Atoen Pah Meto)
×

Menu

Shopping Cart

No products in the cart.

Return to shop

Penerbit Seval

Selamat datang di Toko Kami. Kami siap membantu semua kebutuhan Anda

Selamat datang, ada yang bisa Saya bantu